Pengertian dan Manfaat Menggunakan Software Inventory Barang




Menurut Mulyadi (2010)  dalam bukunya “Sistim Akuntansi” menjelaskan Persediaan/Inventory meliputi barang yang dibeli dan dimiliki untuk dijual kembali, misalnya, barang dagangan yang dibeli oleh pengecer untuk dijual kembali, atau pengadaan tanah dan properti lainnya untuk dijual kembali. Persediaan juga mencakupi barang jadi yang diproduksi, atau barang dalam penyelesaian yang sedang diproduksi, oleh entitas serta termasuk bahan serta perlengkapan yang akan digunakan dalam proses produksi. Menggunakan aplikasi sistem inventory akan memudahkan Anda mengelola stok barang perusahaan Anda, apabila ingin membuat aplikasinya sekarang sudah ada jasa pembuatan software inventory untuk kebutuhan perusahaan Anda.


Manfaat Menggunakan Software Stok Barang
Penggunaan software stok barang memberikan banyak kelebihan, seperti:

1.Harga otomatis terdeteksi. Dengan menggunakan barcode maka harga barang akan otomatis ditampilkan.

2.Otomatis mengurangi stok, setiap barang yang terjual di kasir secara otomatis akan mengurangi stok.

3.Terintegrasi dengan laporan penjualan. Laporan penjualan akan otomatis terbentuk tanpa perlu melakukan rekap secara manual. Laporan penjualan dapat dibuat sesuai kebutuhan, misalnya per barang laku, penjualan harian, atau bulanan. Mengingat pentingnya sistem inventory barang dalam dunia bisnis sekarang maka dari itu jasa pembuatan program inventory hadir di Indonesia.

4.Laporan pembelian ke supplier akan terbuat secara otomatis.

Apapun jenis usaha yang Anda tekuni, baik itu dibidang retail, fashion, apotek, atau kuliner tidak bisa dipisahkan dari sistem pengelolaan stok. Pengelolaan stok yang selama ini dianggap complicated, kini semakin mudah dilakukan dengan adanya dukungan software stok barang atau software inventory yang memudahkan karyawan Anda melakukan pencatatan dan bagi owner dapat mengambil keputusan dengan cepat dan tepat.

Posting Komentar

0 Komentar